segala sesuatu yang masuk ke dalam tubuh kita (meskipun sedikit) yang mempunyai efek merusak tubuh adalah haram bagiku
Saat masih muda saya bisa melakukan apa saja tanpa takut ada pengaruhnya terhadap kesehatan tubuh. Makan sembarangan (yang mengandung kolesterol dan asam lemak, sikat saja ) , begadang tiap malam, ditambah kumpul-kumpul dengan teman sebaya
Tapi itu dulu saat tubuh ini masih kuat dengan semua paparan toksin
yang menerpa. Namun seiring waktu dan bertambahnya usia, tubuh ini akan
semankin berkurang daya resistensi dan kekebalan dengan semua yang
merugikan.
Dulu saat usia dibawah 35 tahun, yang namanya masuk angin hampir tidak
pernah saya alami meski tubuh ini berhujan-hujanan seharian dan
berpergian dengan naik sepeda motor tanpa jaket. Tapi sekarang dengan
usia yang bertambah terus, kena angin sedikit saja perut sudah kembung
dan bersendawa terus
belum lagi sakit pinggang yang serasa terus menemani kalau ada beban
berat yang mengharuskan untuk diangkat. Memang semakin bertambahnya usia
semakin bertambah pula keluhan yang mampir di tubuh.
Dengan berbagai keluhan dan ancaman penyakit yang mengikuti di usia
tua, sudah seharusnya saya merubah habits (kebiasaan) yang negatif bagi
diri sendiri. Dulu makan sembarangan dan tidak ada pantangan, namun
sekarang saya sedikit pilih-pilih makanan terutama makanan yang berlemak dan santan.
Dulu bila terkena hujansedikit, langsung saja (biar tidak rugi
berbasah-basahan) saya berhujan hujanan sekalian mandi keramas dibawah
guyuran air pancuran rumah. Dulu meski jarang berolah raga, tubuh ini
merasa fresh dan sehat untuk melakukan aktifitas apa saja. Dulu kalau
berpergian keluar dengan naik sepeda motor saya jarang memakai jaket,
sekarang selalu saja jaket menyelimuti tubuh ini saat keluar rumah.
Yang namannya rokok, saya sudah anti. Meski dulunya merupakan perokok
aktif dan tidak bisa lepas dari rokok barang seharipun. Sekarang meski
ditawari rokok oleh sahabat akrab, saya bisa menolaknya. Karena bagiku
semakin bertambahnya usia ini, tidak seharusnya tubuh yang semakin renta
ini di isi dengan toksin dan bergulat dengan semua yang tidak sehat.
Untuk itu saya menghimbau kepada diri saya sendiri dan juga kepada
semua blogger yang nyasar di blog kata yang tak terucap, untuk tetap
menjadga kesehatan diri karena kesehatan merupakan barang yang sangat
berharga bagi kita. Terutama bagi blogger yang berusia diatas 40 tahun
ini.
Ada banyak cara yang bisa kita lakukan, mulai menjaga asupan makanan yang akan kita santap, menjaga kebugaran diri ini dengan rutinitas berolah raga
serta. Dan tidak ada salahnya juga kalau saat mau membuat postingan
blog, usahakan rokok tidak mendekat pada diri kita. Karena ada banyak
kerugian bagi tubuh dari pada manfaat yang di dapat, dan bagiku segala
sesuatu yang masuk ke dalam tubuh kita (meskipun sedikit) yang mempunyai
efek merusak tubuh adalah haram bagiku.
oke broo...
BalasHapus